Pages

Resensi Novel : My Boyfriend's Wedding Dress

Judul : My Boyfriend’s Wedding Dress
 Penulis : Kim Eun Jeong
Genre : Romance
Halaman : 444 Halaman
Penerbit : Haru
Harga : Rp65.000
Cetakan pertama : Juli 2012

 Setelah mengeluarkan karya spektakuler So, I Married The Antifan, Kim Eun Jeong kembali mengeluarkan karya spektakuler lain dari tangan ajaibnya. Inilah dia My Boyfriend’s Wedding Dress. Novel ini berkisah tentang seorang wanita berusia duapuluh delapan tahun bernama Han Se Kyoung yang kabur di hari pernikahannya. Hyo In, calon suaminya sangat terpukul dengan kenyataan bahwa ia ditinggal mempelai wanitanya sendiri di depan altar.
Permasalahan semakin berlanjut dan keruh ketika gaun pernikahan yang dikenakan Se Kyoung ternyata bukan merupakan gaun yang ia pesan dari perancang gaun di Italia. Gaun itu tertukar. Ia mengalami masa-masa sulit dengan keputusannya kabur dari pernikahannya. Pekerjaannya di perusahaan EO terbengkalai karena ternyata orang tua mempelai pria telah memblokir semua akses untuk proyek perusahaan tempat Se Kyoung bekerja. Belum lagi seorang pria berwajah tampan dan elegan datang padanya meminta kembali gaun yang tertukar itu untuk tunangannya di New York. Laki-laki itu mengikuti kemanapun Se Kyoung pergi. Dan keadaan diperparah dengan hilangnya gaun itu di apartemennya. Kemana perginya gaun itu? Se Kyoung dan pria itu akhirnya harus mengadakan ekpedisi untuk mencari gaun pengantin yang tertukar itu.

Twist tidak biasa akan anda temui di novel ini. Klimaks justru akan ditemui di bagian akhir novel. Pendeskripsian pemikiran tokoh menjadi daya tarik dalam novel ini. Ceritanya mudah ditebak tetapi tidak dengan alurnya. Anda akan dibuat penasaran dan menebak-nebak apa yang akan terjadi setelahnya. Membaca novel ini seperti menonton drama. Anda akan dibuat addict dan tidak bisa berhenti. Kisah cinta segi lima yang melibatkan Se Kyung, Kang Hoo, Hae Yoon, Hyo In dan Yerin ini banyak menguras emosi. Jangan heran ketika membaca di bagian awal saja emosi anda sudah mencapai ubun-ubun. Totally, novel ini dikemas secara apik oleh penulis. Saya beri bintang lima :D

Ada satu yang kurang, bukan pada penulis atau isi cerita. Saya kurang sreg dengan font dan spasi di novel ini. Agak sedikit kurang nyaman, tapi hal itu untungnya tertutupi dengan sajian cerita yang sangat memuaskan.

Notes from author this blog :

Baru kemarin beli novel ini di Gramedia dan taraaa sore ini nggak sampe duaempat jam udah post resensinya hahahaha. Dan rencananya besok akan berburu So I Married The Antifan *ampuuun* Gegara nggak jadi liat SMTown jadi setreees. Novel ini bagus, highly recommended bangeet. Bikin emosi! Hahaha. Ada gitu orang kayak Se Kyung yang suka bikin masalah *panas*. Dan ada gitu ya orang kayak Hae Yoon, selama ini bayangin dia kayak Donghae wahahaha. Kok rasa-rasanya notesnya nggak sekeren biasanya ya ini? Maafkan saya *menenggelamkan diri*

3 komentar:

atriasartika mengatakan...

silahkan mampir juga ke blog saya www.atriadanbuku.blogspot.com khusus resensi novel..tapi genre-nya lebih warna(i)

(^_^)v

Noviati Wani Wibawati mengatakan...

Makasi Atria sudah BW kesini. *bersiap meluncur ke blogmu*

Unknown mengatakan...

keunggulan dan kelemahan novel My Boyfriend's wedding dress ada gak kk??

Posting Komentar

 

Copyright © Thipposite. Template created by Volverene from Templates Block
WP by Simply WP | Solitaire Online