Pages

AKHIRNYA MEMBERIKAN "SESUATU" UNTUK TELADAN-KU




Sabtu-06/03/010


Aku berangkat ke sekolah seperti biasa, tapi dengan perasaan yang berbeda. Karena hari itu hari sabtu dan “harusnya” aku ulangan limit Pak Ris tapi nggak ulangan gara-gara lomba (senangnyaaa :D)


Aku,manda dan Ikka (timku) janjian kumpul di lobi pukul setengah 7 (alias nge-nol), tapi dasarnya cah ngaret-an. Jam 7 teng kita baru kumpul jadi satu di lobi. Aku agak kaget karena presentasi artikel yang harusnya dilombain belum jadi bahkan 50% aja belum ada(hadehh). Jujur, aku sendiri malamnya hanya belajar sedikit tentang sejarah ekonomi syariah, dah itu tok. Oiya, kami sebenarnya ikut lomba CIE (Competition Islamic Economic) di UIN Sunan Kalijaga. Aku nggak belajar ekonomi konvensional blass. (hanya mengandalkan ingatan masa lalu, harapannya waktu itu bisa inget). Lomba dimulai pukul 07.30 WIB , tapi jam setengah delapan kurang lima menit kami masih di sekolah (bzzzzttt), akhirnya kami mengakhiri ngedit presentasi dan langsung cabut ke UIN. Sewaktu perjalanan ke sana ada-ada aja masalah, rombongan kami terpisah jadi dua (untung dho tekan slamet :D). Selidik punya selidik , ternyata acaranya belum mulai (bzzzt) , sekitar jam 08.00 acara dimulai. Tes pertama adalah tes tertulis 60 soal. Lucunya sewaktu pengerjaan kami udah pesimis duluan, tim lain serius sekali mengerjakan tapi tim kami malah rebutan emping sama lemper (hadeh), alhasil dalam waktu sekejap konsumsi kami habis padahal masih banyak soal yang masih harus dikerjain. Dengan pede-nya kami selesai mengerjakan pertama. Nah… degdeg-annya malah pas udah diluar (iki lolos ra yo?) Beberapa menit kemudian kami dipanggil lagi masuk ke dalam ruangan. Saatnya pengumuman peserta yang lolos (dag dig dug). Kami (aku,manda,ikka) udah berpegangangantangan. Dan Mas presenter (hedeh, nggak tau namanya) ngumumin, eng ing eng “ tim dengan score tertinggi adalah SMA….” (masnya berhenti), seketika aku,manda,ikka terlonjak kaget (karena satu-satunya SMA yang ikut cuma SMA 1 , sisanya MA dan SMK, hehehe). Kamipun menahan teriak dan kami saling bersalaman (waktu itu nggak inget kalo SMA 1 ngirim 2 tim –udah pede duluan juara 1-huahahaha). Dan masnya pun melanjutkan kalimatnya. Dan memang benar tim kami menduduki skor tertinggi, disusul tim SMA 1 A (Kami tim SMA 1 B). Disusul MA Ali Maksum Ikhwan, dst. Otomatis diambil 5 tim dengan skor tertinggi ke semifinal. Babak selanjutnya LCC Ekonomi.(dag dig dug). Kalo aku pribadi, paling konyol di LCC. Waktu itu aku minta ke Ikka untuk mencet tiap ada pertanyaan (nggak peduli bisa atau nggak, hedeh), beruntungnya soal yang kebanyakan keluar (dari 25 soal) adalah soal ekonomi konvensional yang biasa diujikan di Olimpiade Ekonomi, alhasil nggak terlalu susah (menurutku,hehe). Singkat cerita saja, LCC kami menang Juara 1 (banyak cerita menggelikan soalnya,hehehe). Bersama SMA 1 Tim A dan Ali Maksum Ikhwan, kami masuk babak final. Babak terakhir adalah presentasi artikel yang sudah dibuat. Hohoho. Beruntung presentasi udah diselesaikan di TKP H-beberapa menit sebelum maju final,hehe. Overall, presentasi berjalan sukses. Juri penilai dari dosen UIN 2 orang, yang satu anteng yang satunya kritis (atos tapi sangat menginspirasi :D). Di tes LCC dan presentasi sempat terjadi (banyak,sebenernya) kegaduhan yang kubuat (doh), tapi aku seneng karena kegaduhannya bikin audience tertawa(Alhamdulillah :D Afwan buat panitia, hehehe)Singkat cerita lagi, kami meraih juara 1 (juara umum). Dan membawa pulang piala paling besar. Dan itu semua untuk TELADAN-ku. :D


0 komentar:

Posting Komentar

 

Copyright © Thipposite. Template created by Volverene from Templates Block
WP by Simply WP | Solitaire Online